Pada hari kamis tanggal 22 Agustus 2019 telah terjadi peristiwa kebakaran semak belukar dusun di kemang masem desa air putih Kec muntok Kab. Babar.
Dugaan sementara penyebab kebakaran akibat puntung rokok yang dibuang sembarangan oleh pengendara spm karena lahan terbakar tersebut. berada di pinggir jalan kebun untuk luas lahan yg terbakar 1. lahan semak belukar milik sdr mario seluas 4 hektar
Bhabinkamtibmas desa air putih bersama babinsa sertu tamin, tim damkar bersama warga setempat memadamkan api yang masih ada secara di semperot dan manual.
Terjadinya kebakaran di lahan kosong mengingat cuaca panas membuat rumput – rumput menjadi kering sehingga menjadi penyebab mudahnya terbakar
Kejadian kebakaran tersebut tidak menyebabkan korban jiwa
Kapolsek Muntok AKP Alfian Ali, S.H.,S.I.K. seizin Kapolres Bangka Barat AKBP Firman Andreanto, S.H, S.IK, M,Si menjelaskan melalui bhabinkamtibmas Memberi himbauan kepada warga agar tidak membuka lahan dengan cara membakar