Satlantas Polres Bangka Barat memasang stiker Ayo Pakai Masker pada kendaraan Angkutan Umum Kec.Muntok
tersebut dilaksanakan untuk mengajak masyarakat bahwa sangat pentingnya memakai masker untuk memutus rantai penyebaran COVID-19.Minggu, 27 September 2020
Pemasangan stiker di kendaraan Angkutan Umum Kec.Muntok sebagai bentuk kepedulian Polri dalam mengedukasi masyarakat di tengah pandemic covid 19 agar seluruh lapisan masyarakat selalu mematuhi protokol kesehatan.
Kapolres Bangka Barat AKBP Fedriansah, SIK menjelaskan
Kegiatan ini juga Sebagai sarana Dikmas lantas untuk mengajak seluruh pengguna jalan agar selalu mematuhi protokol kesehatan
” Kami selalu mengimbau masyarakat agar pentingnya dalam menggunakan masker, kegiatan ini kami lakukan agar masyarakat tahu pentingnya protokol kesehatan di saat pandemi covid 19 ini ” ujar Kapolres
Pemasangan stiker bertuliskan Ayo Pakai Masker dan hastag Lawan Covid-19 di Kendaraan Angkutan Umum bertujuan untuk mengingatkan masyarakat Pentingnya penggunaan masker
Kapolres Bangka Barat AKBP Fedriansah, SIK Mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk ‘Corona Mobile Patrol’ sebagai pengawasan terhadap Masyarakat agar selalu mentaati Protokol Kesehatan dan juga untuk mengingatkan masyarakat dalam penggunaan masker