Home » HEADLINE » Tim Gabungan Temukan Jenazah Korban Tenggelam di Kolong Ti Desa Berang
img_20160914_154828

Tim Gabungan Temukan Jenazah Korban Tenggelam di Kolong Ti Desa Berang

Humas Polres Babar —- Tim Gabungan gabungan yang terdiri dari Sat Polair Polres Babar, Polsek Sp. Teritip,SAR pemda Babar dan SAR BNPB Provinsi Babel temukan jenazah korban tenggelam. Rabu,14 September 2016
img_20160914_113707
kejadian Penemuan jenazah korban tenggelam di kolong TI desa berang kec. Sp teritip kab. Babar pada hari rabu pukul 08.30 wib.(14/9)
korban Sukirman Als Bisu Bin Alm Agus,40th, warga Desa berang Kec. Simpang teritip
img_20160914_113711
Kejadian pada hari Selasa tgl 13 September 2016 di Kolong Ti Aliran sungai jembatan satu Ds. Berang
sekira pukul 17.30 wib, sdr. sukirman als Bisu mandi di kolong ti desa berang,terlihat oleh saksi orang Kampung sdr.Nanul dan 2 org temannya saat berjalan pulang dri lokasi Ti,saat sdr. Nanul dan temannya berjalan disamping kolong pertama melihat korban menyelam dan timbul kembali smbil membasuh kepalanya,saat menyelam kedua tiba2 saksi hanya melihat kaki korban sudah diatas,kemudian saksi dan 2 org temannya langsung turun ke kolong menolong korban,akan tetapi tidak dpt lagi menggapai tubuh korban.

Saksi sdr. Nanul dan temannya pulang kekampung memberitahukan kejadian tsb kepada Keluarga Korban,sekira pukul 20.00 wib dilakukan pencarian korban oleh warga dan anggota Tim SAR gabungan Polair Polres Babar,Polsek Sp teritip,SAR pemda Babar dan SAR BNPB Provinsi Babel,esok harinya rabu tgl 14 Sept 2016 sekira pukul 08.15 wib Korban berhasil ditemukan tim SAR posisi tenggelam telungkup didalam kolong,setelah dibawa kepuskesmas korban dipastikan sudah meninggal dunia dan tubuh korban bersih tidak terdapat tanda2 kekerasan/Luka,selanjutnya jenazah korban dibawa Oleh keluarganya ke desa berang untuk dimakamkan

Kapolsek Sp.Teritip IPTU Kukuh Febriyanto seizin Kapolres Babar membenarkan Kejadian tersebut, dan tim Sar gabungan berhasil menemukan jenazah Korban tenggelam tersebut

”Alhamdulilah tim sar gabungan berhasil temukan jenazah korban tenggelam ” ujar kapolsek Sp Teritip

”Kami ucapkan banyak terimah kasih kepada personil Polsek Sp. Teritip. Polair Polres Babar , Pnbp, sar telah membantu menemukan jenazah kelaurga kami ( bisu )” ujar Sariman keluarga Korban

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*