Kasat Polair Polres Bangka Barat AKP Candra Wijaya SH.MH, seizin Kapolres Bangka Barat AKBP Fedriansah SIK mengimbau anggota Polres Bangka Barat untuk selalu waspada dan tidak menganggap remeh penyebaran virus corona pada saat apel pagi
Kasat Polair mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan tidak menganggap remeh penyebaran Covid-19 di Indonesia. Ia pun meminta anggota Polres Bangka Barat mengubah gaya hidup dan mengedepankan pola hidup sehat agar terhindar dari penyebaran virus corona.
“Caranya dengan 3M, yakni menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak. “Saat ini, pakai masker adalah gaya hidup. Dengan mengenakan masker dan menjalankan 3M kita bisa menjaga diri dan lingkungan agar Indonesia kembali sehat dan ekonomi bisa bangkit,” kata Kasat Polair, Selasa (03/11/2020).
Kasat Polair juga berpesan kepada anggotanya untuk tetap membantu pemerintah dalam penanganan Covid-19 di wilayah Kabupaten Bangka Barat
“Kita harus menjaga situasi kondusif keamanan dan membantu pemerintah dalam penanganan selama pandemi Covid-19 ini, disamping itu kita memberikan contoh yang benar kepada masyarakat dalam hal mengikuti protokol kesehatan yaitu 3 M ( Mencuci Tangan, Menggunakan Maker dan Menjaga Jarak)
,” tegas Kasat Polair