Dibulan yang penuh berkah ini, sudah sepatutnya kita berbagi dengan sesama, ini yang di lakukan Bripka Ari Bhabinkamtibmas Desa Dendang Polsek Kelapa, Minggu 4 Juni 2017
Sekitar Pukul 17.30 wib sebelum berbuka Bhabindendang dengan tugas rutin sambang ke desa binaanya juga menyempatkan diri membagikan Takjil kecil yang berisikan nasi kotak yang sederhana kepada Nenek Kusmajuwita dan Nenek Jauna Desa Dendang, Bhabinkamtibmas Dendang sendiri membagikan takjil kepada nenek tersebut.
Kapolsek Tempilang IPDA Astrian Tomi seizin Kapolres Bangka Barat menjelaskan bahwa pembagian takjil merupakan suatu bentuk kepedulian dan berbagi sesama yang di lakukan Polisi kepada Masyarakat, salah satu bentuk kedekatan Polisi dan Masyarakat.